UNPAM Kolaborasi Baru!
Empat Universitas Top Korea Selatan Dilirik
Selasa, 10 Desember 2024. Universitas Pamulang menggelar kegiatan penjajakan kerja sama dengan empat universitas terkemuka dari Daejon Metropolitan City, Korea Selatan. Universitas yang terlibat dalam pertemuan ini adalah Mokwon University, Pai Chai University, Woosong University, dan Chungnam National University. Kegiatan ini dihadiri oleh Dekan Fakultas Ilmu Komputer, Bapak Yan Mitha Djaksana, S.Kom., M.Kom., serta Ketua Program Studi Teknik Informatika, Bapak Dr. Ahmad Musyafa, S.Kom., M.Kom.
![](https://filkom.unpam.ac.id/wp-content/uploads/2024/12/UNPAM-Jajaki-Kerja-Sama-dengan-Empat-Universitas-Ternama-Korea-Selatan-1024x768.png)
Tujuan utama dari pertemuan ini adalah membahas rencana penyusunan dokumen Memorandum of Understanding (MoU) yang menjadi langkah awal untuk menjalin kolaborasi strategis antara UNPAM dan keempat universitas tersebut. Kerja sama ini diharapkan dapat membuka peluang besar dalam pengembangan akademik, penelitian, dan inovasi internasional.
Sebagai bagian dari agenda kegiatan, Universitas Pamulang juga menyelenggarakan kuliah umum yang dihadiri oleh mahasiswa program studi Teknik Informatika. Kuliah umum ini bertujuan untuk memberikan wawasan internasional kepada mahasiswa serta memperkuat hubungan akademik antarnegara. Dengan adanya kegiatan ini, mahasiswa diharapkan dapat memahami dampak positif dari kerja sama global dalam bidang pendidikan.
![](https://filkom.unpam.ac.id/wp-content/uploads/2024/12/UNPAM-Jajaki-Kerja-Sama-dengan-Empat-Universitas-Ternama-Korea-Selatan1-1024x768.png)
Melalui penjajakan kerja sama ini, Universitas Pamulang terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan membangun hubungan yang lebih erat dengan institusi akademik internasional.
![](https://filkom.unpam.ac.id/wp-content/uploads/2024/12/UNPAM-Jajaki-Kerja-Sama-dengan-Empat-Universitas-Ternama-Korea-Selatan2-1024x768.png)