PEMBUKAAN SIDANG UAPS KE-4 PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA UNIVERSITAS PAMULANG

PEMBUKAAN SIDANG UAPS KE-4 PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA UNIVERSITAS PAMULANG

Kamis, 12 Desember 2024, Program Studi Teknik Informatika Universitas Pamulang menggelar pembukaan Sidang Uji Akhir Proyek Semester (UAPS) ke-4. Acara yang berlangsung di Aula Utama Kampus Viktor ini dihadiri oleh mahasiswa dan para dosen pembimbing. Sidang UAPS merupakan agenda rutin yang diselenggarakan setiap akhir semester untuk menilai hasil karya dan inovasi mahasiswa Teknik Informatika dalam menyelesaikan proyek berbasis teknologi.

Acara pembukaan Sidang ini dimulai pada pukul 09.00 WIB dengan dipandu oleh Ibu Rinna Rachmatika, S.Kom., M.Kom. Dihadiri oleh Wakil Kepala Program Studi Teknik Informatika yang mewakili Kepala Program Studi, karena beliau berhalangan hadir untuk memberikan sambutan. Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh Dekan Fakultas Ilmu Komputer Universitas Pamulang, Bapak Yan Mitha Djaksana, S.Kom., M.Kom.

Pembukaan resmi ditandai dengan pengetukan microphone oleh Dekan Fakultas Ilmu Komputer Universitas Pamulang. Setelah itu, peserta sidang mulai mempresentasikan proyek mereka di berbaga ruangan yang telah disediakan. Kegiatan ini diharapkan tidak hanya menjadi ajang evaluasi tetapi juga menjadi inspirasi bagi mahasiswa untuk terus mengembangkan ide dan karya inovatif mereka di masa mendatang.

en_USEnglish